RESEP TONGSENG DAGING

Resep Tongseng Daging Kambing atau Daging Sapi sesuai selera.



Bahan:

  • 300 gram daging kambing/sapi,potong kecil
  • 1 bungkus bumbu gule instan
  • 750 ml air untuk merebus daging
  • 500 ml santan encer
Bumbu tambahan untuk tongseng :

  • 6 butir bawang merah, iris tipis, goreng
  • 3 siung bawang putih, iris tipis
  • 3 buah cabai rawit, iris kasar
  • 100 g daun kol, iris kasar
  • 1 batang daun bawang, iris kasar
  • 1 buah tomat merah, iris kasar
  • 1 sdt garam
  • 1 sdt garam
  • 3 sdm kecap manis
Cara Membuat Tongseng Daging :

  1. Rebus daging kambing dengan bumbu gule instan dan air.
  2. Masak sampai daging empuk dan kuah menyusut.
  3. Tambahkan santan encer, masak sampai mendidih.
  4. Masukkan bumbu tambahan dan sayuran kecuali cabai rawit dan tomat.
  5. Masak sampai sayuran layu, tambahkan bumbu jika ada yang kurang.
  6. Masukkan cabai rawit dan tomat. Aduk sebentar, angkat.
Sajikan Tongseng Daging Panas atau hangat dengan nasi putih Panas atau hangat untuk 4 orang

Related Post

  • RESEP DENDENG BALADOResep Dendeng BaladoBahan :500 gr daging sapi bagian paha1 sdt garamMinyak untuk menggoreng1/2 sdm garam3 siung bawang p…
  • RESEP BEEF STEAK SAUS BBQResep Beef Steak saus BBQBahan :200 gr daging has dalam , pukul-pukul1/4 sdt rosemary 1 sdt merica hitam, tumbuk kasarga…
  • RESEP DAGING KUKUS LAPIS SAYURAN SAUS NANASResep Daging Kukus Lapis Sayuran Saus NanasBahan :500 gr Daging sapi,potong tipis melebar 1 buah Wortel import,kupas,pot…
  • RESEP BEEF YAKINIKUResep Beef YakinikuBahan :500 gr daging has dalam, iris tipis2 siung bawang putih, cincang1 buah bawang bombay ukuran s…
  • RESEP DAGING GULUNG LADA HITAMResep Daging Gulung Lada HitamBahan:500 gr daging iris siap pakai300 gr rebung, potong korek api100 gr daun bawang, poto…
0 Komentar untuk "RESEP TONGSENG DAGING"